BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Rabu, 28 Desember 2011

Institut Agama Islam Darussalam Ciamis

Institut Agama Islam Darussalam (IAID) Ciamis, merupakan Perguruan Tinggi Swasta Islam yang beralamat di Jalan KH. Ahmad Fadlil PO. BOX 02 Ciamis Jawa Barat. Dengan seorang Rektor yang bernama Dr. H. Fadlil Munawwar Manshur, M.S. Beliau merupakan putera dari Alm. Irfan Hielmy.

IAID berdiri pada 01 Juni 1970. Dan sampai saat ini banyak lulusan yang telah mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Menjadi seorang guru ataupun pegawai di Kantor Urusan Agama (KUA).

IAID memiliki tiga Program Studi, diantaranya Pendidikan Agama Islam (PAI), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyyah (PGMI) dan Ahwal Al-Syakhshiyyah (AS). Semua Program Studi tersebut telah diakreditasi oleh BAN-PT. Dan ijazahnya pun diakui, baik itu di Departemen Agama maupun Departemen Pendidikan Nasional.

Kualitas pendidikannya patut diacungi jempol. Semua dosennya memiliki kredibilitas yang tinggi dalam mengemban amanahnya sebagai seorang pendidik. Dan mahasiswanya selain diberi pengetahuan berbagai mata kuliah, life skill-nya pun oke.

Terjangkaunya biaya kuliah, tidak membuat kualitas pendidikannya rendah. Justru dengan ringannya biaya yang dikeluarkan, banyak sekali mahasiswa yang mendaftarkan dirinya ke Institut ini.

Yang saya rasakan sampai sekarang ini, selama 3 semester banyak sekali ilmu yang saya dapatkan. Baik itu yang umum maupun agama. Ilmu saya menjadi plus-plus. Keren dech!!

Kuliah, ya IAID aza!!!!

0 komentar: